Curug Cikondang Cianjur, Obyek Wisata Murah Tapi Seru

Curug Cikondang – Seperti daerah Jawa Barat bagian selatan lainnya, Cianjur dianugerahi keindahan alam yang mempesona.

Dengan letak geografi di antara pegunungan serta gugusan bukit di mana bentangan perkebunan teh dan persawahan serta hutan kecil terhampar bak permadani hijau, gericik sungai yang mengalir di sela bebatuan, air terjun yang tercurah dari atas dataran tinggi, Cianjur layak menjadi lokasi untuk berwisata.

Ya, Cianjur memiliki banyak curug atau air terjun yang berasal dari mata air pegunungan. Salah satu curug yang paling menarik perhatian adalah Curug Cikondang Cianjur.

Lokasi ini kini menjadi obyek primadona untuk kunjungan wisata alam. Cantik juga untuk foto-foto.

Curug Cikondang Cianjur, Obyek Wisata Murah Tapi Seru

 

Curug Cikondang Cianjur memang lumayan layak jadi obyek wisata karena memiliki pemandangan yang rada indah berupa pemandangan bentangan sawah dan hutan-hutan kecil yang menyejukkan mata memandang.

Di tengah hamparan hijau dan bongkahan bebatuan itulah Curug Cikondang bercokol.

Dengan ketinggian 50 meter serta lebar hampir 30-an meter Curug Cikondang menciptakan pemandangan indah di tengah keheningan persawahan dan hutan kecil.

Anak-anak milenial yang sering datang ke lokasi ini dengan sedikit berlebihan menyebut Curug Cikondang sebagai Niagara Mini.

Curug Cianjur Cikondang yang berlokasi di antara desa Wangunjaya dan Sukadana, Kecamatan Campaka, Cianjur, Jawa Barat, ini lebih dari cukup kalau untuk sekadar melepas penat sebentar sembari menghirup udaranya yang masih bersih sejuk.

Bersih dan sejuknya udara di sini dijamin akan menge-charge energi kamu sehingga kembali segar untuk melakukan aktivitas.


Daya Pukau Curug Cikondang

Curug Cikondang memiliki daya pukau yang lebih kuat saat musim kemarau. Saat itu debit air yang sedikit menyusut akan memperlihatkan dengan jelas konturnya yang penuh bebatuan.

Nama Cikondang sendiri berasal dari sebuah pohon loa. Yupz, kondang adalah nama lain dari pohon loa. Pohon ini memiliki ciri khas buahnya tumbuh di dahan, menggelantung serupa kakao. Belum ditemukan hubungan loa dengan kondang.

Tenang, meski lokasi wisata air terjun ini memang tidak mudah dijangkau, tapi keindahannya akan menghapus letihmu. Kamu yang ingin ke sana harus sedikit berjalan kaki dari area parkir melalui jalan setapak untuk dapat mencapainya. Jalan setapak ini tidak sulit diakses dan biasa digunakan orang ramai.

Baca juga: Sanghyang Heuleut, Kolam Bekas Letusan Gunung Purba yang Eksotik

Sepanjang jalan setapak yang kamu lewati menuju Curug Cikondang, kamu bakal disuguhi pemandangan perkebunan teh dan sawah yang berundak-undak.

Hamparan perkebunan teh yang hijau tebal bak selimut bakal menemanimu sepanjang setapak ini sehingga kamu tak akan terasa tiba-tiba akan sampai di Curug Cikondang yang kamu cari.

Belum lagi sungai-sungai yang kamu lewati, airnya yang jernih segar memanjakan mata, terasering sawah yang eksotis. Dari posisi itu kamu akan mendengar gemuruh air terjun menimpa bebatuan.

 

Jalan setapak menuju lokasi air terjun dihiasi juga dengan pagar yang dicat berwarna-warni seolah ingin menyambut kamu dan berharap kamu membelanjakan uang di lokasi ini.

Jalan ini akan mengantarmu mendekati air terjun lewat area bawah. Nanti kamu akan melihat beberapa saung peristirahatan yang nyaman di tepi sungai.

Di bawah curug tempat air terjun ini jatuh, terdapat undakan batu yang bertumpuk. Dinding tebingnya berwarna kehitaman dan dilapisi vegetasi yang subur alami. Jatuhan air terjun kemudan mengalir menjadi sungai yang mengalir di antara bebatuan berukuran besar.

Kamu kalau ingin mendekati dan mengguyur tubuh dengan air terjun ini kamu harus meniti bebatuan ini. Sebelum tubuhmu diguyur air terjun, kamu akan merasakan tempias airnya yang menyejukkan.


Informasi dan Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Curug Cikondang, Cianjur

Bagi pengunjung yang belum terbiasa disarankan untuk tidak terlalu dekat dengan jatuhan air, melainkan di aliran sungainya yang lebih aman. Tapi kalau mau nekat, ya silakan.

Curug Cikondang Cocok Untuk Berkemah

Area sekitar Curug Cikondang kini terus dilengkapi dengan berbagai fasilitas sejak keberadan Curug Cikondang dikenal luas dan bikin anak-anak muda narsis menyerbu kemari sekadar untuk foto-foto.

Fasilitas di sekitar air terjun berupa area untuk warung dan bale-bale peristirahatan. Kamu yang ingin bermalam karena penasaran memandang Curug Cikondang kala malam, disediakan lahan untuk menggelar tenda.

Selain itu pengelola obyek wisata ini menyediakan pula spot-spot terbaik untuk kamu berfoto ria.

Di antaranya berada di atas salah satu batu besar dengan latar belakang pemandangan air terjun yang menawan. Ada pula lokasi yang disertai pagar pembatas agar aman untuk kamu yang mau foto dekat curahan air.

Untuk mencapai spot-spot foto itu pastinya kamu harus menapaki bebatuan yang cukup licin pada musim hujan.

Karena itu disarankan untuk lebih konsentrasi saat menapaki landasan bebatuan, kecuali kamu rela tergelincir dan terpelanting di atas bebatuan.

Pengelola pastinya menyedikan tempat parkir untuk kendaraan, di sana juga disediakan kedai makanan dan minuman serta tempat solat.

Akses ke Curug Cikondang

Bila kamu berangkat dari Terminal Bus Pasirhayam Cianjur, ambil arah ke Alun-alun Cibeber. Lanjutkan ke selatan ke arah Warung Bitung, lalu ke arah Kecamatan Campaka.

Dari sini lokasi Curug Kondang sudah dekat. Total waktu tempuh dari Terminal Bus Pasirhayam Cianjur ke Curug Cikondang sekitar 1 jam 15 menit.

Sampai di area Curug Cikondang kamu akan menemui lahan parkir, dari sana kamu masih harus berjalan kaki ke lokasi curug.

Namun, tidak perlu khawatir karena jaraknya tidak terlalu jauh dan bisa dilalui dengan mudah ko, ditemani pemandanan indah dan suara burung dan hembusan angin sepoi.

Objek wisata air terjun ini terletak di Desa Sukadana, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur. Lokasinya dikelilingi oleh lahan sawah dan perkebunan teh. Air terjun ini berada dalam wilayah PTPN VIII Panyairan. Belum ada transportasi umum yang menjangkau lokasi ini.

Harga Tiket Masuk

Obyek wisata Curug Cikondang tak akan menguras kantongmu, karena memang murah banget, tiket Curug Cikondang hanya Rp5.000 tiket masuknya. Buka mulai pukul 08.30-16.00 WIB.

Bagaimana? Semoga beberapa informasi penting yang kami paparkan di atas cukup membantu dan mampu memandumu saat kamu berkunjung ke sana.

Jangan lupa bila kamu ingin menikmati foto atau melihat video melalui jaringan internet, supaya lebih aman sebaiknya gunakan Virtual Private Network atau (VPN) Mantap. VPN Mantap menjamin pengalaman nonton video lebih nyata, selain itu data privasi terjaga karena tidak bisa dilacak.